Sabtu, 12 Januari 2013
Biografi Minato Namikaze (Yondaime Hokage)
Source : alif-unique.blogspot.com |
Biodata minato namikaze atau Yondaime mungkin akan menarik untuk disimak bagi para penggemar serial Naruto Shippuden. Bagaimanapun dia adalah seorang ninja yang sangat hebat dan berbakat. Selain itu juga dikaruniai wajah yang ganteng sehingga banyak cewek yang tergila-gila terhadapnya.
Minato Namikaze adalah hokage keempat di desa konoha yang merupakan ayah dari tokoh utama serial Naruto Shippuden, yaitu Naruto Uzumaki. Dia terkenal dengan sebutan “konoha yellow flash” karena memiliki jurus yang sangat hebat yang bisa membuatnya dari satu tempat ke tempat lain yang telah ditandai hanya dalam sekejap mata. Nama jurusnya “Flying thunder god” yang mana membuatnya menjadi ninja yang sangat ditakuti oleh para ninja dari negara lainnya.
Minato juga merupakan murid dari salah seorang legenda sannin yang bernama Jiraiya. Oleh jiraiya, minato dianggap sebagai anak yang diramalkan bakal menyelamatkan dunia shinobi dari kutukan kebencian menjadi perdamaian. Akan tetapi, sayang sekali karena ketika kelahiran Naruto Uzumaki, dia harus meninggal karena menyegel kyuubi menggunakan jutsu Shiki Fujin. Jutsu terlarang dapat memanggil dewa kematian untuk menyegel jiwa musuh. Akan tetapi resikonya adalah si pemakai akan ikut terambil jiwanya oleh dewa kematian.
Peristiwa itu berawal ketika ada pria bertopeng yang menculik kushina, istrinya minato dan mengeluarkan kyuubi dari dalam tubuhnya. Kushina adalah seorang jinchuriki kyuubi. Saat kushina melahirkan maka segel yang mengunci kyuubi akan melemah. Saat inilah yang dimanfaatkan si pria bertopeng yang belakang diketahui sebagao Obito Uchiha untuk menguasai kyuubi dan menggunakannya untuk menyerang desa konoha.
Demi mengamankan desa dari amukan kyuubi (rubah berekor sembilan), minato membawanya ke luar menjauh dari desa dengan jutsunya. Dan menyegel setengah cakra kyuubi dengan Shiki Fujin. Sedangkan cakra kyuubi yang tersisa disegel ke dalam tubuh anaknya, Naruto Uzumaki dengan harapan pada suatu hari nanti naruto akan berhasil menguasai cakra kyuubi sepenuhnya untuk digunakan melawan rencana jahat pria bertopeng yang menyerang konoha. Dan minato sangat yakin sekali kalau Naruto adalah anak yang diramalkan, seperti yang pernah diucapkan Jiraiya.
Untuk melihat semua teknik Minato Namikaze, Klik
Diantara jutsu-jutsu minato adalah sebagai berikut :
1. Hiraishin no jutsu (flying thunder god)
Adalah jurus dewa petir terbang, dengan jurus ini minato bisa pindah dari satu tempat ke tempat lainnya hanya dengan sekejap mata ke tempat atau kunai yang telah diberi tanda khusus. Jurus ini membuatnya dikenal sebagai si kilat kuning dari konoha dan sangat ditakuti oleh musuh karena bisa mengalahkan satu peleton musuh seorang diri. Karena itulah para petinggi dari pihak lawan selalu memerintahkan anak buahnya untuk segera mundur apabila melihat minato.
2. Kuchiyose no jutsu
Ini adalah teknik untuk memindahkan hewan atau orang yang sudah memiliki segel kontrak dengan mereka dari satu tempat ke tempat lain. Kuchiyose minato adalah katak raksasa yang bernama Gamabunta.
3. Rasengan
Jurus ini juga digunakan oleh jiraiya dan naruto. Merupakan jurus yang dengan teknik memusatkan cakra pada telapak tangan sehingga bisa membentuk bola spiral dan bisa mempunyai kekuatan yang kuat untuk membuat lubang besar di tanah. Pengembangan teknik ini oleh naruto bisa menghasilkan pusaran cakra yang berbentuk seperti shuriken raksasa yang memiliki kekuatan luar biasa.
4. Shuriken kage bunshin
Dengan jurus ini minato bisa membuat banyak klonengan hanya dengan melempar satu shuriken. Dengan satu shuriken bisa menjadi berpuluh atau bahkan beratus shuriken.
5. Jikūkan Kekkai
Dengan teknik ini sebuah serangan besar sekalipun dapat dipindahkan menuju tempat lain yang telah diberi tanda. Minato menggunakannya untuk memindahkan serangan kyuubi sehingga tidak mengenai desa.
6. Minato juga menguasai beberapa jurus segel yang lainnya belajar dari istrinya, kushina uzumaki.
Selain mempunyai banyak jurus yang hebat minato juga dikaruniai kecerdasan yang luar biasa. Dia juga bisa dengan cepat mengetahui kelemahan jutsu yang digunakan musuh. Kemampuan lainnya bisa merasakan keberadaan mush hanya dengan menyentuhkan jarinya ke tanah. Dia adalah ninja paling berbakat yang pernah dihasilkan oleh desa konoha.
Author: Alif Irfan Anshory
Alif Irfan Anshory adalah seorang pelajar dari daerah Jember, Jawa Timur. Suka musik, tapi tidak bisa memainkannya. Hobi nongkrong di depan komputer atau alat lain yang bisa koneksi ke internet. Read More →
Related Posts:
Naruto
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Created By Alif Irfan Anshory. Diberdayakan oleh Blogger.
Bosan Menang tidak dibayar ? judi sabung ayam
BalasHapus